3 tips memilih Merchandise untuk Souvenir
Memilih Merchandise untuk Branding Produk harus Sesuai dengan tujuannya agar efisien dalam budgeting. Jenis Merchandise dapat meningkatkan Brand awareness agar produk makin dikenal konsumen. Umumnya Merchandise dibagikan secara gratis pada saat Product Launching, event marketing, Pameran atau di jadikan sebagai bonus pembelian produk. Agar tidak salah langkah, simak 3 tips memilih merchandise untuk branding berikut ini.
- Sesuaikan dengan Target Market
Pertama tentukan terlebih dahulu target market produk kalian, jangan sampai merchandise yang diberikan tidak sesuai dengan karakter Konsumen, contohnya produk dibidang Otomotif, dapat memberikan merchandise berupa Topi atau Tshirt dri-fit. Contoh lainnya apabila produk Olahraga lebih baik memberikan souvenir berupa Tumbler atau handuk dibanding Mug gelas. Karena Tumbler atau handuk dapat digunakan konsumen ketika sedang berolahraga.
- Pilih Barang yg bermanfaat.
Pastikan merchandise kalian bermanfaat bagi konsumen agar dapat digunakan setiap mereka beraktifitas. Semakin sering mereka memakai Merchandise kalian maka semakin besar impresi terhadap brand awareness produknya.
- Produk Yang berkualitas
Siapkan anggaran lebih untuk mendapatkan Souvenir yang berkualitas. Walaupun Merchandise diberikan secara gratis bukan berarti kita memilih bahan yang tidak berkualitas. Semakin berkualitas suatu Merchandise berkaitan dengan point ke-2 maka konsumen akan lebih sering memakainya. Berkualitas tidak selalu harus yang mahal. Ada banyak pilihan merchandise bagus seperti Payung, Kalender meja, Pulpen, Kaos, topi, tumbler dan lain sebagai bisa kalian dapatkan dengan harga terjangkau di www.youngprint.id.
Itulah beberapa tips dalam memilih merchandise agar Program brand awareness kalian bisa tepat sasaran dan efisien dari anggaran. Semoga artikel ini bermanfaat ya.
